Selasa, 11 Februari 2020, Panitia Khusus A DPRD Kabupate Demak melakukan Kunjungan Kerja ke DPRD Kabupaten Gresik Provinsi Jawa Timur. Panitia Khusus A DPRD Kabupaten Demak yang di Pimpin langsung oleh Bapak Zayinul Fata, SE sebagai Wakil Ketua DPRD Kabupaten Demak serta Ketua Panitia Khusus A Bapak H. Edy Sayudi, Wakil Ketua Panitia Khusus A DPRD Kabupaten Demak H. Faozan, SH, Sekretaris Komisi A DPRD Kabupaten Demak Bapak Ibrahim Suyuti, SH dan diikuti oleh Anggota Panitia Khusus A DPRD Kabupaten Demak lainnya. Kunjungan Kerja Pansus A DPRD Kabupaten Demak memiliki tujuan terkait dengan Pedoman Penyusunan Organisasi dan Tata Kerja Pemerintahan Desa yang ada di Kabupaten Gresik Provinsi Jawa Timur.
Kunjungan Panitia Panitia Khusus A DPRD Kabupaten Demak diterima langsung oleh Ketua DPRD Kabupaten Gresik Bapak H. Fandi Akhmad Yani, SE, Ketua Komisi I DPRD Kabupaten Gresik Bapak H. Jumanto, SH dan Perwakilan dari Dinas Pemberdayaan dan Desa Kabupaten Gresik. Dalam proses pemilihan Dewan Desa di Kabupaten Gresik terdapat dua pola yaitu pola langsung yang di dapat dari masyarakat desa dan dengan pola musyawarah serta mufakat.