Sekretaris DPRD Kabupaten Demak, Bapak Drs. Taufik Rifa’i, M.Si mengajak seluruh warga dan masyarakat Kabupaten Demak untuk terus semangat dalam melawan Corona Virus Diease 19. Warga diminta untuk mematuhi protokol kesehatan dengan menerapkan 5 M yaitu memakai masker, mencuci tangan, menjaga jarak, menjauhi kerumunan dan mengurangi mobilitas. Mengurangi mobilitas diharapkan dapat mencegah penularan covid-19 karena interaksi penduduk yang tinggi dan kerumunan banyak orang merupakan bukti dalam riset yang menjadi pemicu banyaknya kasus penambahan angka warga yang terinfeksi Covid-19.
Selain menerapkan 5 M, sebelumnya pemerintah juga telah menerapkan 3T untuk menekan angka penyebaran Covid-19. 3T yang dimaksud yaitu pertama Testing merupakan pemeriksaan dini dilaksanakan agar bisa mendapatkan perawatan yang lebih cepat, juga bisa mengantisipasi potensi penularan ke orang lain. Kedua Tracing merupakan pelacakan dilakukan pada orang terdekat dan orang yang sempat melakukan kontak langsung dengan pasien yang terinfeksi Covid-19, setelah ditelusuri maka orang tersebut harus melakukan isolasi agar tidak menularkan ke orang lainnya. Ketiga yaitu Treatment merupakan perawatan jika seseorang positif terkena Covid-19, jika pasien tersebut tidak ada menunjukkan gejala maka dapat isolasi mandiri diruman namun jika pasien merasakan gejala maka akan dirujuk ke rumah sakit yang telah ditunjuk untuk menangani pasien Covid-19.